Liburan Seru dan Bergizi! Ajak Anak Belajar Memasak Bersama Di Kebun Qita

Makanan yang bergizi menjadi kunci utama dalam membentuk anak yang sehat dan ceria. Sudah selayaknya makanan 4 sehat 5 sempurna dengan kandungan karbohidrat, protein, lemak, dan vitamin dikenalkan kepada anak sedari dini untuk mencegah terjadinya stunting pada anak. Maka dari itu, Kebun Qita mengadakan kegiatan cooking class bersama anak-anak sebagai salah satu rangkaian dalam acara Libur Telah Tiba pada hari Sabtu, 28 Desember 2024 pukul 08.30-10.30 dengan harapan mengenalkan anak sedini mungkin dengan makanan bergizi seimbang.

Acara cooking class yang dipandu oleh Kak Afrita ini mengajak anak-anak bekreasi dengan membuat sandwich yang bergizi dan pudding jelly dengan fla yang manis sebagai makanan penutup. Anak-anak belajar untuk menyusun setiap kondimen yang telah disediakan berdasarkan arahan yang disampaikan. Dalam kegiatan cooking class ini, mereka juga belajar untuk tertib dan teratur baik ketika menyusun setiap kondimen sandwich maupun saat antri pembuatan puding jelly. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan menikmati bersama makanan yang telah dibuat.

Melalui kegiatan cooking class ini anak akan diajak untuk lebih menghargai makanan serta memahami pentingnya mengonsumsi makanan yang bergizi sekaligus menciptakan fondasi yang kuat untuk menjalani pola hidup sehat di masa depan. Selain itu, memasak juga memberikan manfaat yang sangat besar bagi tumbuh kembang anak, baik secara fisik maupun mental karena tentunya dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Oleh karena itu, mari bersama ciptakan generasi kuat melalui makanan yang sehat.